Resep es cuing khas cirebon./Copyright shutterstock.com/g/IkaRahma

Es cuing adalah minuman segar yang berasal dari Cirebon, terbuat dari gel yang menyerupai agar-agar. Bahan dasarnya berasal dari daun cuwing (Tiliacora triandra) yang tumbuh di daerah tersebut. Berbeda dengan es cincau, es cuing memiliki tekstur santan yang lebih kental. Perbedaan antara pohon dan daunnya juga terlihat jelas, dengan daun cincau yang lebar dan tebal, sedangkan daun cuing cenderung lebih sempit dan tipis.

Rasa gurih es cuing berasal dari santannya yang kental. Biasanya disajikan dengan es serut dan sirup gula merah, cocok untuk dinikmati saat cuaca sedang panas. Selain sebagai minuman penyegar, kandungan klorofil dalam cuing juga diketahui dapat membantu meredakan panas dalam.

Berdasarkan Informasi yang dipaparkan dari manfaat.co.id daun cuing memiliki berbagai manfaat bagi kesehatan tubuh kita. Bukan hanya berperan dalam menjaga kesehatan, kandungan nutrisi serta zat yang terdapat dalam daun cuing memiliki potensi sebagai pengobatan untuk berbagai jenis penyakit, dari yang ringan hingga yang lebih serius.

Berikut beberapa manfaat yang didapatkan jika kita mengkonsumsi olahan daun cuing, yakni Meredakan panas dalam, Mengatasi; masuk angin, demam, diare, hipertensi, radang, bahkan bisa mengatasi stress, Melancarkan pencernaan, dan Mencegah kanker.

Es cuing mudah ditemukan di pinggir jalan atau di warung-warung, terutama saat musim panen tiba. Para penjual es cuing sering menjajakannya di komplek atau pedesaan untuk memudahkan para pembeli menikmati minuman segar ini.

Adapun cara membuat es cuing ala rumahan yang dibagikan oleh sajiansedap.grip.id

Sajian: 7 Porsi

Bahan:
-500 gram cincau hijau, potong kotak 1 cm
-350 gram es serut

Bahan Saus Gula:
250 gram gula merah sisir
300 ml air
1/2 sendok teh vanili

Bahan Saus Santan:
500 ml santan dari 1 butir kelapa
1/2 sendok teh garam
2 lembar daun pandan, ikat sampul

Cara Membuat Es Cuing (Cirebon):

1. Saus santan, rebus santan, garam, dan daun pandan sambil diaduk hingga mendidih.

2. Saus gula, rebus gula merah, air, dan vanili. Aduk hingga larut. Sisihkan.

3. Tata cincau hijau dalam gelas. Tambahkan es serut. Siramkan saus gula dan saus santan.

(Putri Indah.N/Diskominfo)